Sumenep, Jatim|suaranasionalnews.co.id – Pemerintah Kabupaten Sumenep terus memperhatikan dan peduli terhadap para anak yatim, bentuk kepedulian sosialnya dengan menggelar Festival Kreasi Anak Yatim.
Sebuah acara yang didedikasikan khusus untuk merayakan bakat, kreativitas, dan keberanian anak-anak yatim. Acara tersebut dijadwalkan pada 19 Januari 2025, pukul 06.00 WIB di lokasi Lembaga Kesenian Sumenep (LKS).
Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo sebagai figur sentral dalam kegiatan ini, mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendukung dan memuliakan anak-anak yatim, sesuai dengan nilai-nilai yang diajarkan Nabi Muhammad SAW.
“Anak-anak yatim adalah anugerah sekaligus amanah bagi kita semua. Mereka layak mendapatkan perhatian, kasih sayang, dan dukungan lebih agar tumbuh menjadi generasi unggul,” ujarnya. Minggu (12/01/2025).
Tujuan dari festival tersebut adalah untuk memberikan ruang kepada anak-anak yatim dalam menyalurkan kreativitas mereka, sehingga nantinya mereka dapat menunjukkan bakat yang selama ini mungkin kurang terekspos.
Kegiatan ini juga menjadi momentum penting untuk mempererat solidaritas masyarakat terhadap anak-anak yatim, sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran bersama dalam memuliakan mereka.
Selain itu, acara ini akan diwarnai berbagai kegiatan menarik yang dirancang untuk menghibur sekaligus mendidik. Tak hanya sebagai hiburan, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan motivasi kepada anak-anak yatim untuk terus bermimpi dan meraih cita-cita mereka.
Penyelenggaraan festival ini melibatkan sinergi dari berbagai pihak, termasuk Baznas Sumenep sebagai mitra utama, serta sejumlah instansi pemerintah daerah, seperti Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (P3A) Sumenep, Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Sumenep, dan Bagian Umum Sekretariat Daerah Sumenep.
Festival ini juga mendapat dukungan penuh dari program nasional, seperti Bangga Melayani Bangsa, BerAKHLAK, dan Wonderful Indonesia, yang mencerminkan nilai-nilai pelayanan publik dan budaya Indonesia.
Lebih jauh Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo mengajak seluruh masyarakat untuk berperan aktif dalam mendukung acara ini, baik dengan hadir secara langsung maupun melalui donasi.
Donasi dapat disalurkan melalui rekening Baznas Sumenep di nomor 009-5010-0043-3505. Sementara itu, pendaftaran anak yatim untuk mengikuti kegiatan ini dapat dilakukan melalui Ibu Diah di nomor 0877-4282-1412.
“Setiap perhatian yang kita berikan kepada anak yatim tidak hanya membawa kebahagiaan bagi mereka, tetapi juga menjadi ladang pahala dan keberkahan bagi kita semua,” ungkap sosok orang nomer satu di Kabupaten Sumenep.
Dengan mengusung semangat kebersamaan dan kepedulian, Festival Kreasi Anak Yatim ini diharapkan menjadi salah satu program inspiratif yang mampu membawa perubahan positif bagi anak-anak yatim di Sumenep.
“Kita percaya bahwa anak-anak yatim memiliki potensi luar biasa yang perlu didukung dengan sepenuh hati. Semoga siapa pun yang memuliakan mereka akan dimuliakan oleh Allah SWT,” pungkasnya. (And, Tiem)