Babinsa Dasuk Gotong Royong Bantu Warga Bangun Rumah di Desa Dasuk Barat

  • Whatsapp

SUMENEP — Babinsa Koramil 0827/12 Dasuk, Serda Agus Riyanto, melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga binaan membangun rumah di Desa Dasuk Barat, Kecamatan Dasuk, Kabupaten Sumenep, Selasa (20/01/2026).

Kegiatan karya bakti tersebut merupakan wujud kepedulian TNI AD melalui peran Babinsa dalam mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan. Serda Agus Riyanto bersama warga setempat bergotong royong mengerjakan pembangunan rumah, mulai dari pengangkutan material hingga pekerjaan konstruksi dasar.

Bacaan Lainnya

Menurut Serda Agus, kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya sebatas tugas pengamanan wilayah, tetapi juga menjadi bagian dari solusi atas kesulitan yang dihadapi warga.

“Kami hadir untuk membantu dan meringankan beban masyarakat. Karya bakti seperti ini adalah bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujar Serda Agus Riyanto.

Ia menambahkan, kegiatan tersebut juga bertujuan menumbuhkan kembali semangat gotong royong yang menjadi nilai luhur bangsa Indonesia.

“Melalui kebersamaan dan kerja sama, pekerjaan berat akan terasa lebih ringan, sekaligus mempererat hubungan sosial antarwarga,” katanya.

Warga Desa Dasuk Barat menyambut baik keterlibatan Babinsa dalam pembangunan rumah tersebut. Kehadiran TNI di lapangan dinilai mampu memberikan motivasi serta mempercepat proses pembangunan.

Serda Agus Riyanto berharap kegiatan karya bakti ini dapat memberikan manfaat langsung bagi warga dan memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat.

“Kami berharap rumah ini segera selesai dan dapat ditempati dengan layak, sehingga membawa kenyamanan dan kebahagiaan bagi keluarga pemilik rumah,” tuturnya.

Kegiatan karya bakti tersebut berjalan dengan aman, lancar, dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan komitmen Babinsa Koramil 0827/12 Dasuk dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan