SUMENEP – Babinsa Koramil 0827/12 Dasuk melaksanakan monitoring langsung terhadap pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih yang berlokasi di Dusun Obelan Barat, Desa Mantajun, Kecamatan Dasuk, Kabupaten Sumenep, Sabtu (10/1/2026).
Kegiatan monitoring dimulai pukul 08.52 WIB hingga selesai, dengan fokus pengawasan pada progres fisik bangunan serta kesiapan material konstruksi. Saat ini pembangunan telah memasuki tahapan pengecoran balok atas, yang menandakan struktur utama bangunan mulai terbentuk.
Babinsa Desa Mantajun, Kopda Kalam, mengatakan bahwa pembangunan koperasi menunjukkan perkembangan yang konsisten dan berjalan sesuai rencana kerja di lapangan.
“Hari ini pekerjaan difokuskan pada pengecoran balok atas. Ini menunjukkan progres pembangunan terus berjalan dan struktur bangunan sudah mulai terlihat secara bertahap,” kata Kopda Kalam.
Ia menambahkan, kehadiran Babinsa di lokasi bertujuan memastikan seluruh proses pembangunan berjalan tertib, aman, serta material pendukung tersedia sesuai kebutuhan pekerjaan.
“Kami melakukan monitoring untuk memastikan material sudah siap dan pekerjaan berjalan lancar. Harapannya pembangunan koperasi ini dapat selesai tepat waktu dan segera dimanfaatkan oleh masyarakat,” ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Bati Tuud Koramil 0827/12 Dasuk Serma Dody, kepala tukang, serta 10 orang tukang bangunan. Aktivitas di lapangan meliputi menunggu pengiriman material lanjutan serta pelaksanaan pengecoran balok atas bangunan.
Sejumlah material utama telah tersedia di lokasi, di antaranya batu kerikil, batu gunung, pasir, semen, bata ringan, kayu, besi ulir berbagai ukuran, bambu, serta timbunan tanah.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Pembangunan Koperasi Merah Putih di Desa Mantajun diharapkan dapat menjadi pusat penguatan ekonomi desa setelah selesai dibangun.







