SUMENEP – Wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat terus ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 0827/14 Batang Batang Babinsa Desa Totosan, Serda Jon Efendi, melaksanakan kegiatan karya bakti membantu pembangunan rumah milik Bapak Edi, warga Desa Totosan, Kecamatan Batang Batang, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Sabtu (17/01/2026).
Dalam kegiatan tersebut, Serda Jon Efendi turut membantu proses pembangunan rumah bersama warga sekitar.
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi serta menumbuhkan semangat gotong royong di tengah masyarakat.
Serda Jon Efendi mengatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat, sekaligus sebagai upaya untuk meringankan beban warga yang sedang membangun rumah.
“Sebagai Babinsa, kami selalu siap membantu warga. Kegiatan seperti ini juga bertujuan memperkuat kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ucapnya.
Sementara itu, Bapak Edi selaku pemilik rumah menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan dan kepedulian Babinsa serta warga yang telah membantu proses pembangunan rumahnya.
“Saya sangat berterima kasih kepada Pak Babinsa dan warga semua. Bantuan ini sangat berarti bagi kami,” ungkapnya.
Melalui kegiatan karya bakti ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat semakin solid, sehingga tercipta lingkungan yang harmonis, aman, dan penuh kebersamaan.







