Babinsa Masalembu Komsos dengan Petani di Bawah Pohon

  • Whatsapp

SUMENEP – Dalam rangka menjalin kebersamaan dan mempererat silaturahmi dengan warga binaan, Babinsa Koramil 22/Masalembu Sertu Muhanto melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama para petani di bawah pohon yang ada di areal persawahan Desa Masakambing, Kecamatan Masalembu, Kabupaten Sumenep. Jum’at (05/09/2025).

Kegiatan tersebut dilakukan sembari istirahat setelah para petani bekerja di sawah. Dalam kesempatan itu, Babinsa menyampaikan himbauan agar para petani tetap menjaga kesehatan dan semangat dalam mengolah lahan pertanian.

Bacaan Lainnya

“Melalui komsos seperti ini, kami bisa mendengarkan langsung keluhan maupun harapan para petani, sehingga kebersamaan dan kedekatan TNI dengan masyarakat semakin terjalin,” ujar Sertu Muhanto.

Para petani merasa senang dengan kehadiran Babinsa yang selalu hadir mendampingi dan memberi motivasi. Mereka berharap komunikasi baik ini terus berlanjut demi kemajuan pertanian dan kesejahteraan masyarakat desa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan