Babinsa Pasongsongan Bantu Warga Bangun Rumah, Wujud Nyata Kepedulian TNI di Tengah Masyarakat

  • Whatsapp

SUMENEP – Kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat terus diwujudkan melalui berbagai kegiatan nyata di lapangan. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0827/11 Pasongsongan, Serda Moh. Sidik, yang melaksanakan kegiatan karya bakti membantu pembangunan rumah warga di Dusun Serreh, Desa Soddara, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, Jumat (16/1/2026).

Dalam kegiatan tersebut, Serda Moh. Sidik bersama warga bahu-membahu membantu pembangunan rumah milik Baidowi. Karya bakti ini menjadi bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah binaan.

Bacaan Lainnya

Serda Moh. Sidik mengatakan, keterlibatan Babinsa dalam membantu warga merupakan bentuk nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat.

“Sebagai Babinsa, kami memiliki tanggung jawab untuk selalu hadir dan membantu masyarakat, terutama saat mereka membutuhkan tenaga dan dukungan,” ujarnya.

Ia menambahkan, kegiatan karya bakti juga menjadi sarana untuk menumbuhkan kembali semangat gotong royong yang menjadi nilai luhur bangsa.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap dapat memperkuat kebersamaan dan solidaritas antarwarga, sehingga tercipta lingkungan yang rukun dan harmonis,” tambahnya.

Sementara itu, warga setempat menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut. Bantuan yang diberikan dinilai sangat membantu dan meringankan beban warga dalam proses pembangunan rumah.

Melalui karya bakti ini, Koramil 0827/11 Pasongsongan terus berkomitmen mendukung kesejahteraan masyarakat serta menjaga kemanunggalan TNI dengan rakyat, sebagai kekuatan utama dalam menjaga stabilitas dan ketahanan wilayah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan