SUMENEP – Babinsa Koramil 0827/15 Batu Putih, Serma Sumarwi melaksanakan kegiatan pendampingan dan pengawasan monitoring Alokasi Dana Desa (ADD) bersama Tim Monitoring Desa Batu Putih. Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Batu Putih, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, pada Kamis (15/1/2026).
Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan pengelolaan dan penggunaan Alokasi Dana Desa berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku, tepat sasaran, transparan, serta dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama tim monitoring melakukan pengecekan administrasi serta meninjau langsung pelaksanaan program yang bersumber dari ADD.
Serma Sumarwi menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan monitoring ADD merupakan bentuk dukungan TNI terhadap pemerintah desa agar pelaksanaan pembangunan desa dapat berjalan dengan baik dan sesuai rencana.
“Kami hadir untuk mendampingi dan mengawasi agar penggunaan dana desa benar-benar bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Tim Monitoring Desa Batu Putih mengapresiasi peran aktif Babinsa yang selalu bersinergi dengan pemerintah desa dalam setiap kegiatan, khususnya dalam pengawasan pembangunan dan pengelolaan keuangan desa.
Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan pelaksanaan program ADD di Desa Batu Putih dapat berjalan lebih optimal, transparan, dan akuntabel, serta mampu mendorong percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa.







