Sumenep – Danramil 0827/07 Guluk-Guluk, Kapten Arh Bernawi, bertindak sebagai pembina upacara bendera di SMPN 1 Guluk-Guluk, Kecamatan Guluk-Guluk, Kabupaten Sumenep, Senin (21/7/2025).
Kegiatan upacara yang berlangsung khidmat tersebut diikuti oleh seluruh siswa, dewan guru, serta staf sekolah. Kehadiran Danramil sebagai pembina upacara disambut antusias oleh para peserta didik.
Dalam amanatnya, Kapten Arh Bernawi menyampaikan pentingnya kedisiplinan, semangat belajar, serta cinta tanah air sebagai bekal generasi muda menghadapi tantangan masa depan.
Ia juga mengajak para siswa untuk menjauhi segala bentuk kenakalan remaja, termasuk perundungan dan penyalahgunaan media sosial.
“Pelajar adalah harapan bangsa. Masa depan Indonesia ada di tangan kalian. Maka dari itu, rajinlah belajar dan taat pada orang tua serta guru. Jangan sia-siakan masa muda kalian,” pesan Kapten Arh Bernawi.
Ia juga menekankan nilai-nilai kebangsaan dan nasionalisme agar terus ditanamkan sejak dini di lingkungan sekolah maupun di rumah.
Kepala SMPN 1 Guluk-Guluk, Aziz Junaedi mengapresiasi kehadiran Danramil dalam kegiatan upacara bendera.
Menurutnya, kehadiran aparat TNI memberi semangat tersendiri bagi para siswa dalam memahami arti kedisiplinan dan tanggung jawab.
“Kami berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut. Ini bagian dari pendidikan karakter yang sangat bermanfaat bagi anak-anak kami,” ujarnya.
Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama serta ramah tamah antara Danramil dengan para guru dan siswa.
Momen ini menjadi bentuk sinergi antara TNI dan dunia pendidikan dalam mendukung pembangunan generasi muda yang tangguh dan berkarakter.