Jelang Nataru 2025, Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo Himbau Untuk Liburan di Kabupaten Sumenep

  • Whatsapp

Sumenep, Jatim|suaranasionalnews.co.id Menjelang periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo mengajak wisatawan dari berbagai daerah untuk menghabiskan masa liburan di Sumenep.

Ia menegaskan bahwa sektor pariwisata Sumenep terus menunjukkan geliat positif berkat dukungan pemerintah dan masyarakat.

Bacaan Lainnya

“Banyak destinasi yang bisa dinikmati, mulai dari pantai, pulau, sejarah, hingga wisata edukasi. Semua telah kami siapkan untuk memberikan pengalaman terbaik,” kata Achmad Fauzi Wongsojudo. Selasa (18/11/2025)

Menurutnya, Sumenep memiliki sejumlah destinasi unggulan yang menawarkan pengalaman berbeda.

Salah satunya adalah Pantai Lombang, yang populer dengan jejeran cemara udang jenis vegetasi langka yang hanya ditemukan di dua lokasi di dunia. Lanskap pantai yang teduh dan hamparan pasir putih membuatnya menjadi favorit wisata keluarga.

Destinasi lain adalah Pantai Slopeng, yang memiliki gumuk pasir menyerupai kawasan Timur Tengah. Lokasi ini banyak dikunjungi wisatawan untuk menikmati matahari terbit, aktivitas outdoor, hingga konten visual bagi para pemburu foto.

“Kami juga punya Gili Iyang, pulau beroksigen tertinggi, dikenal dengan kadar oksigen terbaik kedua di dunia. Banyak wisatawan datang untuk healing dan menikmati udara sehat,” katanya.

Selain wisata alam, Sumenep juga menawarkan wisata edukasi dan sejarah. Museum Keraton Sumenep menjadi salah satu titik yang wajib dikunjungi, menghadirkan koleksi peninggalan kerajaan dan arsitektur khas yang merefleksikan kekayaan budaya Madura.

Bupati Achmad Fauzi menegaskan bahwa pemerintah daerah berkomitmen terus menyempurnakan layanan wisata dan infrastruktur pendukung.

“Kami ingin wisatawan merasa aman, nyaman, dan mendapatkan pengalaman yang berkesan ketika berkunjung ke Sumenep,” pungkasnya.

Dengan beragam pilihan destinasi, ia berharap momentum libur Nataru 2025 mampu mendorong kunjungan wisatawan dan memberikan dampak positif pada perekonomian daerah. (Tiem)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan