Kompak Karya Bakti, Wujud Nyata TNI Dan Rakyat Bersatu

  • Whatsapp

SUMENEP – Dalam upaya meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan, Babinsa Koramil 0827/21 Raas Serka Hartono bersama warga Desa Kropoh Kecamatan Raas Kabupaten Sumenep, melaksanakan kegiatan karya bakti perbaikan jalan berlubang, Rabu (9/7/2025).

Kegiatan karya bakti ini difokuskan pada ruas jalan desa yang mengalami kerusakan cukup parah akibat cuaca ekstrem dan intensitas lalu lintas warga yang cukup tinggi.

Bacaan Lainnya

Jalan berlubang tersebut selama ini menjadi keluhan masyarakat karena membahayakan pengguna jalan, terutama saat malam hari dan musim hujan.

Serka Hartono mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga serta meningkatkan kualitas infrastruktur desa.

“Sebagai Babinsa, kami tidak hanya hadir dalam bidang pertahanan, tetapi juga peduli terhadap kondisi sosial masyarakat, termasuk masalah jalan rusak seperti ini. Kerja bakti ini juga mempererat hubungan antara TNI dan warga,” ujarnya.

Dengan menggunakan peralatan seadanya, warga bersama Babinsa bergotong royong menambal lubang-lubang pada jalan dengan material berupa pasir, batu, dan semen. Meski dilakukan secara swadaya, semangat kebersamaan terlihat jelas dalam kegiatan tersebut.

Warga Desa Kropoh menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas peran aktif Babinsa yang selalu hadir dan peduli terhadap kondisi desa. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran Pak Hartono. Beliau selalu sigap dalam setiap kegiatan sosial dan menjadi contoh bagi warga,” tuturnya.

Diharapkan dengan perbaikan jalan ini, aktivitas warga seperti ke pasar, sekolah, dan tempat ibadah dapat berjalan lebih lancar dan aman. Selain itu, perbaikan jalan ini diharapkan juga dapat mendukung roda perekonomian masyarakat setempat.

Kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara berkala sebagai bagian dari kepedulian Babinsa terhadap pembangunan di wilayah binaan. Serka Hartono juga mengajak warga untuk terus menjaga kekompakan dan semangat gotong royong dalam membangun desa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan